alt/text gambar

Monday, February 15, 2016

Mengapa Kaktus dapat hidup di tempat kering???

Kaktus merupakan tanaman yang memiliki keistimewaan, diantaranya adalah mampu tumbuh tanpa air dengan waktu yang cukup lama. Sehingga kaktus dapat ditemukan di tempat yang kering.

Kaktus dapat menyimpan air di seluruh bagian tubuhnya, sehingga dapat bertahan hidup di tempat kering. Bagian tubuhnya dilapisin oleh selaput tipis seperti lilin sehingga air tidak dapat menguap.

Dipadang pasir/ gurun jarang sekali terjadi hujan, sehingga ketika hujan datang kaktus akan menyerap air dan menyimpannya sebanyak mungkin untuk bertahan hidup saat musim kemarau datang.

Kaktus juga mempunyai duri yang berfungnya untuk mempertahankan hidup dari binatang yang ingin memakannya. Selain itu, duri kaktus juga berfungsi untuk menghalangi tiupan angin yang kuat dan melindungi dari panas matahari.

Pada malam hari, duri kaktus sangat berguna untuk membantu menyerap embun yang merupakan sumber air bagi kaktus.

No comments:

Post a Comment